Riaupedia.com, Tembilahan - Dalam rangka persiapan menjelang Pemilihan Umum (Pemilu), Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan, meninjau gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Venue Futsal, Tembilahan, Kamis (4/4/2019) siang.
Melihat kondisi yang ada, Bupati mengakui bahwa secara teknis persiapan seluruh tahapan tersebut berjalan dengan baik. Termasuk keberadaan kotak suara yang saat ini telah mencapai 70 persen.
"Tinggal hanya beberapa dokumen lagi yang sedang ditunggu,"kata Bupati Inhil HM Wardan.
Dia berharap segala bentuk dokumen baik yang sudah datang maupun belum datang sesuai dengan peruntukan dan dikirim ke daerah tepat waktu sesuai jadwal. Selambat-lambatnya H- 7 semua logistik dapat distribusikan.
"Dahulukan daerah jauh, sulit dan terluar. Baru kemudian daerah-daerah terdekat,"pesan Bupati.
Terkait tempat penitipan logistik, Bupati juga meminta kepada jajaran ditingkat Kecamatan, Polsek dan pihak terkait lainya dapat menyediakan tempat yang benar-benar dijamin keamanannya. Dengan demikian dapat dikirim ke TPS-TPS sesuai alamat.
"Alhamdulillah, sejauh ini belum ditemukan kendala-kendala yang berarti. Tentunya kita berharap sampai nanti semua tahapan terlaksana dengan lancar,"paparnya.
Masih dikatakan Bupati, melalui berbagai koordinasi yang dia lakukan, seperti Bawaslu Provinsi Riau, unsur Forkopimda, Pejabat-pejabat pemerintah lainnya agar dapat mensosialisasikan secara luas kepada masyarakat.
"Kita menghimbau kepada masyarakat untuk mensukseskan seluruh tahapan Pemilu. Termasuk pada tanggal 17 April 2019 nanti. Inilah puncaknya. Jangan ada yang golput, karena 1 suara sangat berharga untuk pembangunan kedepan,"ujarnya.